28 Agustus 2017
Rencana pangkalan udara di Sam Ratulangi - Sulawesi Utara (image : Googlemaps)
SULAWESI Utara semakin kokoh menjadi benteng pertahanan NKRI. Pesawat-pesawat tempur bakalan mondar-mandir di angkasa Sulut.
Diungkapkan Komandan Pangkalan Angkatan Udara Sam Ratulangi (Danlanudsri) Manado Kolonel Pnb Arifaini Dwiyanto, pihaknya sudah mengusulkan ke Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, dalam hal ini Gubernur Olly Dondokambey SE terkait rencana pembangunan skadron udara di ujung utara Indonesia.
“Seperti kita ketahui, Sulawesi Utara memang berbatasan langsung dengan negara tetangga, Filipina. Nah, pembentukan Skadron sudah sangat dibutuhkan di daerah ini (Sulut, red) guna semakin memperkuat wilayah udara kita,” ungkap Dwiyanto, ketika diwawancarai harian ini, akhir pekan lalu.
“Rencana tersebut juga untuk mendukung program Presiden RI Joko Widodo, yang ingin terus menguatkan pertahanan udara kita lewat keberadaan pangkalan militer milik TNI AU,” lanjut Dwiyanto.
Menurutnya, sampai sekarang berkas usulan sudah berada di pusat. “Pak Gubernur Olly Dondokambey sangat mendukung usulan kami. Dan kami berterima kasih atas dukungan pemerintah daerah tersebut,” katanya, sembari menyebutkan dirinya optimis usulan tersebut bakal diterima.
Kapan Skadron tersebut bisa dibentuk? Menurutnya, jika dokumen usulan sudah disetujui pusat, tahun depan bahkan tahun ini skadron-nya sudah bisa ada di Sulut.
“Nantinya akan ada pesawat-pesawat tempur yang nongkrong di pangkalan. Nanti kita juga akan perluas pangkalan yang ada sekarang. Misalnya juga ada penambahan fasilitas apron (tempat parkir pesawat) serta semua kebutuhan pangkalan militer lainnya,” papar Danlanudsri termuda itu. “Skadronnya tetap akan berkedudukan di lokasi saat ini (samping Bandara Sam Ratulangi, Manado),” bebernya.
Bagaimana dengan pengadaan alat utama sistem persenjataan (Alutsista)? “Misalnya, di Makassar ada Sukhoi-nya. Maka, di Sulut juga akan ada jet-jet tempur dan pesawat-pesawat tempur canggih pendukung lainnya,” jelasnya. Wilayah operasinya sampai di mana? “Untuk wilayah operasi bakal menjangkau Sulut, Gorontalo, Sulawesi Tengah, hingga ke Sulawesi Selatan. Juga bisa sampai ke Halmaera Maluku,” terang Dwiyanto.
Saat disinggung apakah dengan keberadaan skadron Lanudsri bisa naik tipe A? Danlanudsri yang sering menjadi motivator di beberapa kegiatan kemahasiswaan tersebut menyebutkan, itu bakal terwujud. “Karena salah satu syarat naik ke tipe A itu (pembentukan skadron). Selain penambahan pembangunan kantor pangkalan. Sekarang kan masih tipe B. Jadi kita tunggu saja perkembangannya,” kunci Dwiiyanto. Diketahui, jika Lanudsri sudah tipe A, otomatis komandan Lanudsri bakal dikendalikan jenderal bintang satu dengan pangkat Marsekal Pertama TNI.
(Manado Post)
bikin lanud di lahan sendiri sih, nebeng bandara mulu..
BalasHapusOperational cost om, btw mentang-mentang pemerintah lagi fokus infrastuktur militer & sipil, pada minta pembentukan skuadron tempur di daerah masing-masing. Wkwkwk
HapusItu pangkalan udara mas, sipil share sama militer bangun airport muahal mas
BalasHapusAdalah lebih baik indonesia membangunkan kemudahan insfraktruktur terlebih dulu dikawasan jajahan.biar rakyat berasa selesa dan aman dan bukannya takut pada tentera indonesia itu sendiri...tayang senjata bukan cara terbaik..
BalasHapuswah om deindeng telat lagi nich.
Hapusmakanya ente liat dolo konsep "NAWACITA". kan uda pernah guwe kasi unjuk link2 yutub segala dari dulu ke om saiful domdom alias paul
http://defense-studies.blogspot.com/2017/04/airbus-to-enter-co-operation.html
indonesia skr dimana2 sedang bangun infrastuktur. dari pelabuhan2, jalan tol/trans hingga bandara.
dari smua itu akan bersinergi(integrasi)dgn penguatan TNI khususnya di daerah perbatasan
khusus pulau natuna, tni dapat 5T utk bangun infrastruktur bagi ketiga angkatan(ad,al&au)
betewe, kawasan jajahan itu apaan yak?prasaan indonesia uda merdeka, oiya guwe lupa om deindeng pan masih brasa dijajah inglis yak haha!πππππ
guwe makloum dech
kalo om deideng bingung soal NAWACITA bole tengok ini smua guwe ulang lagi disini dach haha!
HapusMEF tetep jalan tapi nyicil haha!
nich kite lagi mempercantik pos2 perbatasan diantaranya dgn: timor, malysia dan png
1.timor
https://www.youtube.com/watch?v=7V-A818xU4Y
2.aruk-sambas kalbar
https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-3449610/percantik-pos-perbatasan-aruk-pemerintah-gelontorkan-rp-131-m
3.entikong
https://www.youtube.com/watch?v=6w1Kz8sgIFo
4.skow
https://www.youtube.com/watch?v=VIOKuVFKcLI
trus bikin jalan puaaannnnjjaaaannggg.Disingkat TOL haha!
1.trans papua
https://www.youtube.com/watch?v=Ld_hUzBU4CI
2.trans sumatera
https://www.youtube.com/watch?v=5miYWGaf69M
3. tol balipapan samarinda 5 taon, mangkrak..lanjuttttken
https://www.youtube.com/watch?v=cF92V_YKbqs
4. tol batang-21 years stalled
akhirnya lanjuuttt cipali-batang uhuuyyy mudik tol gretong taon ini haha!
https://www.youtube.com/watch?v=eAyRsou2gL4
lalu bikin terminal peti kemas baru di jakarta NPCT1...”akan” berlanjut 2, 3 teruuss tterruuuss
https://www.youtube.com/watch?v=NKW3Txg7Auw
https://www.youtube.com/watch?v=LzbsRZ3qEgw
kemudian bangun bandara2 dimana2
Hapus1.bandara miangas-bandara tanjung api-bandara kasiguncu
https://www.youtube.com/watch?v=DUF-gPiC_Bs
https://www.youtube.com/watch?v=5Br9cnihXU0
2.Kertajati JABAR euy
https://www.youtube.com/watch?v=Vsglo1fz2IE
3.NYIA - kulonprogo
https://www.youtube.com/watch?v=c8prt_pmQuI
4. Bandar Udara Domine Eduard Osok, Sorong
5.Bandara MOPAH Merauke
6.Bandara WAMENA
7.Bandara Marinda RAJA AMPAT
8.Bandara NOP GOLIAT DEKAI
9.Bandara TOREA FAKFAK
10.Bandara WERUR
11.Bandara SEGUN-SORONG
Lihat semua gabong disini: https://www.youtube.com/watch?v=MxNcqzx9jmA
ajib kann om deindengπ
tayang senjata mmg tidak baik, guwe setuju.
Hapusyg dilakukan tni skrg adalah memoderenisasi alutsista bukan pamer.
apalah yg harus dipamer bila peralatan itu sudah banyak yg tuaπ
Misalnya, di Makassar ada Sukhoi-nya. Maka, di Sulut juga akan ada jet-jet tempur dan pesawat-pesawat tempur canggih pendukung lainnya...ini lho.. kebutuhannya..
BalasHapusDapatkan uang jutaan hingga puluhan juta rupiah di agens128 dan juga Anapoker
BalasHapusbanyak promo menarik dan menguntungkan disini :)
Salah satunya promo menyambut ramadhan dengan bonus besar
dengan minimal deposit dan proses cepat paling lama 3 menit
ada bonus cashbacksetiap hari jumat setiap minggunya
tunggu apa lagi join sekarang juga :)
Contact Kami :
WhatsApp : 0852-2255-5128
Line id : agens1288
Telegram : AgenS128 / https://t.me/AgenS128
Poker Deposit Pulsa
Poker Pulsa
Sabung Ayam Online
link sbobet