16 Maret 2011
PT Dirgantara Indonesia Terima Sertifikat Rancang Bangun
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - PT Dirgantara Indonesia (PT DI) menerima Sertifikat Organisasi Rancang Bangun (Design Organization Approval/DOA Certificate) dari Direktorat Jenderal Perhubungan Udara, Kementerian Perhubungan Republik Indonesia.
Penyerahan sertifikat berlangsung di Gedung Pusat Manajemen PT DI Bandung, Rabu (16/3/2011) pagi. Sertifikat diserahkan Direktur Kelaikan Udara & Pengoperasian Pesawat Udara, Ditjen Perhubungan Udara, Yurlis Hasibuan kepada Director Aerostructure PTDI, Andi Alisjahbana.
Direktur Teknologi & Pengembangan PT DI, Dita Ardonni Jafri, mengatakan, DOA Certificate sangat penting bagi PT DI sebagai perusahaan yang bergerak di bidang usaha rancang bangun, produksi, dan perawatan pesawat terbang.
"DOA Certificate melengkapi seluruh sertifikat yang harus dimiliki sebuah perusahaan pembuat pesawat. Sebelumnya, PT DI sudah memperoleh Production Certificate, Approved Maintenance Organization, Distributor Certificate of Approval, di samping berbagai personnel certification dan types certificates," katanya.
Andi mengatakan, diterimanya DOA Certificate akan memberi peluang dan optimisme. "Khususnya dalam peningkatan perolehan peluang bisnis rancang bangun dan modifikasi pesawat," ujar Andi. (*)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar