1 April 2010
KRI Dewaruci - kapal latih TNI-AL (photo : Armabar)
JAKARTA--MI: Mabes TNI Angkatan Laut segera membuka tender untuk mencari pengganti kapal latih KRI Dewaruci yang telah berusia lebih dari 50 tahun.
"Pembukaan lelang dijadwalkan tahun ini, karena kami menargetkan penggantian Dewaruci akan berlangsung dalam dua tahun ke depan," kata juru bicara TNI Angkatan Laut Kolonel Laut (P) Herry Setianegara di Jakarta, Kamis (1/4).
Ia menambahkan, pengganti Dewaruci tetap adalah kapal layar tiang tinggi namun lebih besar. Panjang kapal 105 meter, memiliki empat tiang pancang utama dan mampu mengangkut kadet AAL minimal 100 orang.
Tentang kemungkinan kapal pengganti diadakan dari Jerman, seperti halnya Dewaruci, Herry mengemukakan, "Kami tidak menyebut negara mana, namun kami akan segera membuka lelang terbuka."
Ia menambahkan, pembukaan lelang bagi KRI Dewaruci akan dikoordinasikan dengan Mabes TNI dan Kementerian Pertahanan sesuai aturan berlaku.
KRI Dewaruci dibuat pada 1952 oleh HC Stulchen dan Sohn Hamburg, Jerman dan pertama kali diluncurkan pada 24 Januari 1953. Pada Juli 1953, kapal tersebut dilayarkan dari Jerman ke Indonesia oleh taruna dan kadet AAL untuk menjadi kapal latih calon perwira TNI AL.
Kapal dengan panjang 58,30 meter, lebar lambung 9,50 meter, draft 4,50 meter, dan bobot mati 847 ton itu, telah dilengkapi dengan sistem navigasi canggih dan komputerisasi. Kapal tipe barquentin ini memiliki tiga tiang utama dengan 16 layar. Selain itu, kapal tersebut dilengkapi mesin berkekuatan 986 PK diesel dengan kecepatan maksimal 10,5 knot. (Ant/OL-02)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar