22 Mei 2016

Batch Kedua M113 Untuk TNI AD Tiba di Tanjung Priok

23 Mei 2016


Kedatangan M113 batch kedua di pelabuhan Tanjung Priok (photos : defence.pk)

Melengkapi pengiriman beberapa unit M113 pada batch pertama, pada Sabtu 21/05/2016 telah datang batch kedua kendaraan pengangkut personel M113A1 dari Belgia yang tiba di pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta. 

Kendaraan angkut personil/APC beroda rantai ini adalah M 113 A1-BE ex Angkatan Darat Belgia dengan jumlah pengiriman sebanyak 50 unit yang dibawa kapal Hoegh Autoliners, untuk dikirim ke Bengpuspal Ditpalad Kiaracondong, Bandung, Jawa Barat.

Kendaraan ini akan dipergunakan untuk pasukan Infanteri Mekanis TNI AD yang akan menggunakan dua tipe kendaraan, baik beroda ban (wheeled) maupun beroda rantai (tracked). 

(Defense Studies)


Kelebihan M 113 A1-BE (Belgia)

LCI - Kedatangan 50 unit M 113A1-BE di Indonesia menjadi kabar yang tidak terduga sebelumnya. Apa kelebihannya? LCI akan sedikit mengupasnya.

M 113 A1-BE dibangun oleh Belgia. M 113 Belgia dibangun oleh Perusahaan Fabrikasi Teknik Belgia (BMF).

Meskipun ditunjuk sebagai “A1”, unit ini sebenarnya sangat jauh berbeda dibandingkan dengan produk sejenis dan lebih mirip dengan versi AS M113A2.

Modifikasi yang dilakukan oleh Belgia termasuk menggunakan suspensi yang sama seperti M113A2 AS, dan memiliki perlindungan dari serangan senjata nuklir biologi dan kimia (NBC).

Unit ini dibangun pada 1982-1988, yang berarti bahwa kendaraan ini sebenarnya lebih baru daripada buatan AS M113A2. (Lancer Cell)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar