18 Mei 2009

PAL Indonesia Dapat Pesanan 2 Unit Kapal LPD

19 Oktober 2006

Maket LPD yang akan dibangun PT. PAL (photo : Defense Studies)

PAL Indonesia, kembali mendapat pesanan 2 unit kapal Landing Platform Dock pesanan Departemen Pertahanan - TNI AL sebagai manifestasi implementasi dari Kepres No. 5/2005 untuk mendukung pengembangan Industri maritim di Indonesia.

Acara first steel cutting Kapal Landing Platform Dock pada hari ini, Kamis 19 Oktober 2006 untuk kapal ke-1 dari 2 kapal pesanan Dephan & Daewoo Internasional Corporation, yang dibuat PT PAL Indonesia. Sedangkan dua unit kapal lainnya dibangun di Galangan Kapal Daesun Korea.

Hadir dalam acara tersebut Kepala Staf TNI-AL, Laksamana (TNI) Slamet Subiyanto dan beberapa Perwira Tinggi TNI-AL, Departemen Pertahanan, Dewan Komisaris PT PAL Indonesia dan undangan.

Progres kesiapan PT PAL Indonesia dalam pembangunan 2 unit kapal LPD sebagai berikut :
1. Tahap design :
- Gambar Yard Plan Construction dari Daesun/Daewoo telah diterima 100%
- Production Drawing Construction selesai 25 blok dari 107 blok
- Secara pararel Production Drawing Outfitting saat ini sudah mulai dikerjakan
2.Tahap produksi
- Sesuai kontrak, maka PT PAL Indonesia telah memulai kegiatan produksi pada
1 September
2006.

LPD 125m PT. PAL (photo : Defense Studies)

Adapun Ukuran Kapal ini adalah sebagai berikut :
-Length over All : 125 M
-Length between perpendicular : 109.2 M
-Breadth : 22.00 M
-Depth Tank Deck : 6.7 M
-Truck Deck
-Draft : 4.9 M
-Displacement : 7.300 Ton
-Kecepatan maksimum : 15 knots
-Endurance days : 30 Day
-Cruising range : 10.000 miles
-Max Embarcation : 344 person terdiri dari :
-Crew : 126 person
-Troops & Guest : 218 person
-Helicopter : 5 unit
-LCVP :2 unit

(PAL)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar